MAXIDay yang agenda regional dari Yamaha khusus pengguna Maxi skutik dari Yamaha ini semakin kesini semakin ramai. Jujur aja trend skuter gambot Yamaha ini semakin ramai dibeli, dari NMax, Aerox, dan XMax.

Ini terbukti dari kuota 150 peserta yang dibuka oleh Yamaha Alfa Scorpii selaku main dealer wilayah Kepulauan Riau terpaksa menambah lagi kuota hingga 170 orang peserta. Peserta yang terdiri dari komunitas NMax yaitu YNCI dan NCB serta yang paling banyak malah dari pengguna biasa.
Start touring dari Kepri Mall peserta melewati rute Panbill-Batu Aji-Base camp-Matakucing-Tiban-Baloi-Nagoya-Raden Patah-Indomobil-Simpang Jam-simp gelael-mesjid raya-samsat-simp kda-simp bandara-nongsa-Pantai Bale Bale.
MAXIDay ini merupakan bentuk apresiasi Yamaha ke konsumen dan pengguna MAXI Skuter yaitu NMAX dan XMAX. Acara ini nasional diadakan oleh YIMM tersebar dibeberapa wilayah di Indonesia.
Nah dilokasi acara panitia menyediakan berbagai acara dan perlombaan seperti lomba tarik tambang, panco, Lady wash, serta Doorprize. Juosssss !!!

More Stories
Media Factory Visit Yamaha, Proses Produksi Berkualitas Unggulan
Baru Tau !!! Ternyata Yamaha XMax Sudah Jutaan Unit di Ekspor
Classy Motor Show Kebumen, Ada Gratis Servis untuk 400 NMax