Berita Balap dan Otomotif Terkini

Cara Lepas Spakbor Belakang Honda CRF150L Untuk Full Offroad atau Kompetisi

Spakbor belakang Honda CRF150L yang baru saja dirilis oleh Astra Honda Motor ternyata dapat diubah menjadi 3 pilihan gaya hanyan dengan melepas beberapa baut saja.

3 pilihan tersebut yaitu kondisi standar dimana lengkap ada stoplamp dan plat nomor terpasang. Kedua yaitu semi offroad, dimana masih ada terpasang stoplamp dan lampu sein dengan sebagian kecil spakbor tanpa plat nomor. Ketiga yaitu full offroad dimana hanya ada spakbor utama saja tanpa stoplamp dan sein.

Berikut langkah-langkah melepas spakbor belakang Honda CRF150L :

1. Kendurkan 3 baut yang berada di area bagian dalam spakbor untuk melepas bagian spakbor yang ada dudukan pelatnya. Jadi hanya tersisa stoplamp dan sebagian kecil spakbor belakang.

2. Lepas cover kiri dan 2 baut dibagian bawah spakbor untuk melepas jok.

3. Setelah jok terbuka kemudian kendurkan lagi 2 baut spakbor yang ada dibawah jok berikut.

4. Angkat spakbor kemudian lepas semua soket kabel-kabel yang mengarah ke stoplamp dan sein.

5. Buka pengunci spakbor bagian hitam dan lepas.

6. Pasang kembali spakbor bagian atas yang berwarna merah dan kencangkan dengan 2 buah baut.

Dan taraaaa… Honda CRF150L mu sudah jadi tampilan full offroad ataupun kompetisi tanpa stoplamp dan plat nomor.

%d bloggers like this: